Home KALTARA Umat Katolik Rayakan Misa Pekan Suci Minggu Palma

Umat Katolik Rayakan Misa Pekan Suci Minggu Palma

0
Perarakan Minggu Palma oleh umat Katolik (Martinus)

TANJUNG SELOR – Umat Katolik Paroki Katedral St Maria Assumpta Tanjung Selor melangsungkan perayaan Misa Minggu Palma, Minggu (13/4/2025).

Perayaan Minggu Palma menandakan dimulainya pekan suci Minggu terakhir masa prapaskah, bertempat di Gereja Katedral Jalan Skip 1 Tanjung Selor. Misa ini dipimpin oleh Pastor Agustinus Maming dan diikuti ribuan umat Katolik di Tanjung Selor dan sekitarnya.

Misa dimulai dengan perarakan terlebih dahulu, dimulai pukul 08.00 WITA. Seluruh Umat Katolik mengangkat daun palem sembari menyanyikan lagu Hoasana Putra Daud, daun palem tersebut terlebih dahulu diberkati sebelum diambil oleh setiap umat untuk masuk ke Gereja dengan perarakan.

Saat diwawancarai oleh media ini, Pastor Agustinus Maming menyatakan daun palma sebagai lambang kemenangan, kedamaian, dan kehidupan abadi.

“Ini juga melambangkan kembalinya Yesus dengan penuh kemenangan ke Yerusalem,” ujarnya.

Kepada seluruh umat Katolik, kata Pastor Agus selamat memasuki pekan suci. Minggu dimana mengisahkan kisah sengsara Tuhan Kita Yesus Kristus wafat dan kebangkitan, ini adalah misteri keselamatan kita sungguh-sungguh diimani oleh umat Katolik dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga ini boleh menjadi waktu yang amat suci untuk kita berrefleksi diri secara bersama,” ujar Pastor.

Dan semoga keselamatan Kristus sungguh dialami oleh Umat Katolik dimanapun berada. Adapun, jadwal perayaan Pekan Suci Paskah Tahun 2025 Paroki Katedral St Maria Assumpta Tanjung Selor sebagai berikut, Misa Minggu Palma pada Minggu 13 April 2025. Kemudian, dilanjutkan dengan misa Kamis Putih, pada 17 April 2025, pukul 18.00 wita dipimpin oleh Uskup Tanjung Selor, Mgr. Dr. Paulinus Olla, MSF.

Kemudian, Jumat Agung pada 18 April 2025, yakni jalan salib hidup yang diperankan oleh Orang Muda Katolik (OMK) pada pukul 08.00 wita dan dilanjutkan dengan perayaan Ibadat pukul 15.00 wita dipimpin oleh Pastor Hendra Limbongallo. Kemudian misa Vigili Paskah pada Sabtu 19 April 2025, pukul 18.00 wita dipimpin oleh Pastor Markus Ngatun Suparno. Kemudian dilanjutkan pada Minggu Paskah pada pada 20 April 2025 dipimpin oleh Pastor Markus Ngatun Suparno, pukul 08.00 WITA. (tin/and)

Reporter: Martinus
Editor: Andhika

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version