Home SANGGAM SEPUTAR BERAU DPMK Berau Fokus Tingkatkan Kapasitas SDM Kampung di 13 Kecamatan

DPMK Berau Fokus Tingkatkan Kapasitas SDM Kampung di 13 Kecamatan

0
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Berau, Tenteram Rahayu.

BERAU – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Berau terus berkomitmen meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) di tingkat kampung.

Kepala DPMK Berau, Tenteram Rahayu, mengungkapkan bahwa pihaknya telah merekap semua usulan dari seluruh kampung di 13 kecamatan yang ada.

“Alhamdulillah, 13 kecamatan kita hadiri semua. Hampir seluruh kampung mengusulkan peningkatan kapasitas SDM. Mereka memerlukan bimbingan teknis (bimtek) dan pelatihan, baik untuk kepala kampung maupun perangkat kampung lainnya,” ujarnya.

Tak hanya aparatur kampung, Tenteram mengatakan, lembaga kemasyarakatan kampung seperti Rukun Tetangga (RT), Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Karang Taruna, dan Posyandu juga menjadi sasaran program pelatihan DPMK.

“Semua itu perlu penguatan kapasitas agar dapat menjalankan tugas dan fungsi secara optimal,” ucapnya.

Ia berharap anggaran yang diterima oleh DPMK mencukupi untuk mendukung seluruh kegiatan pelatihan yang direncanakan. Tahun ini, pihaknya juga menjadwalkan pelatihan khusus bagi bendahara kampung serta peningkatan kapasitas dalam perencanaan pembangunan di kampung.

Meski terdapat kebijakan efisiensi anggaran, Tenteram menegaskan bahwa hal tersebut tidak akan mengganggu program-program yang telah disusun untuk kampung.

“Program kami untuk kampung tetap jalan. Tidak terpengaruh dengan efisiensi itu,” pungkasnya. (srn/dez)

Reporter: Sahruddin
Editor: Dezwan

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version