TANJUNG REDEB – Ditengah kisruh yang tengah dihadapi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Berau, sangat berdampak pada dunia olahraga di Bumi Batiwakkal.
Anggota Komisi III DPRD Berau, Suriansyah menerangkan, dalam waktu dekat ini KONI Berau akan melaksanakan Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab).
“Saat ini kita masih caretaker. Dalam 20 hari ini sudah ada pelaksanaan pengerjaan Musorkab,” ungkapnya, Senin (25/3/2024).
Meski dirinya tergabung sebagai ketua Cabang Olahraga (Cabor) bola volly, pada Musorkab kali ini, diharakan mendapatkan pimpinan KONI yang lebih baik mendatang.
“Saya ini ketua Cabor dan terlibat dalam KONI, jangan sampai ada kisruh lagi. Mudah-mudahan kedepan bisa lebih baik lagi. Diharapkan dapat pimpinan yang lebih baik lagi,” terangnya.
Apalagi, pihak komisi III memiliki kewenangan terkait dunia olahraga, sehingga dirinya sangat mendorong stabilitas diantara para atlet yang ada.
“Dari polemik itu sangat berpengaruh terhadap pengembangan olahraga kita,” jelasnya.
“Banyak olahraga yang mandek, karena kan KONI induknya,” sambungnya.
Ia berharap, dengan pelaksanaan Musorkab nantinya bisa memberikan kesejukan bagi para atlet yang berkiprah di dunia olahraga.
Terlebih, dalam waktu dekat para atlet akan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) di wilayah Provinsi Sumatra.
“Jadi kita harus benar-benar mempersiapkan diri. Jangan sampai polemik yang dihadapi menjadi halangan,” pungkasnya. (adv/set)