Home KALTARA Khairul-Ibnu Saud Pilih Tagline ‘KHARISMA’ Maju Pilkada Tarakan 2024

Khairul-Ibnu Saud Pilih Tagline ‘KHARISMA’ Maju Pilkada Tarakan 2024

0
Bakal calon Wali Kota Tarakan, Khairul. (ADE/MKR)

TARAKAN – Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tarakan, Khairul – Ibnu Saud memilih tagline ‘KHARISMA’ maju pada kontestasi Pilkada 2024.

Hanya saja, Khairul enggan menjelaskan lebih detail terkait makna dari tagline yang dipilihnya.

“KHARISMA kan Khairul – Ibnu Saud Sejahterakan Masyarakat. Nantilah dideklarasi baru kita jelaskan karena perlu waktu,” kata Khairul kepada awak media, Jumat (16/8/2024).

Khairul mengungkap, sebelum mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tarakan, 28 Agustus mendatang keduanya juga bakal bakal menggelar deklarasi di Hotel Tarakan Plaza.

Dalam deklarasi nanti, selain dirinya dan Ibnu Saud, sejumlah parpol pengusung juga akan melakukan orasi.

Orasi dimaksudkan untuk menyakinkan masyakat agar dapat memilih keduanya sebagai pemimpin Tarakan.

Di kesempatan ini, Mantan Sekretaris Kota Tarakan itu juga menyebut telah menerima surat B1 KWK dari sejumlah partai diantaranya Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, Hanura dan PPP.

Dukungan dari berbagai parpol ini pun semakin menguatkan sinyal bahwa mereka akan melawan kotak kosong di Pilkada Tarakan 2024.

“Partai yang menyusul menyerahkan B1 KWK yakni PKS pada Selasa (20/8/2024),” ujar Khairul. (apc/and)

Reporter: Ade Prasetia
Editor: Andhika

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version