Home SANGGAM SEPUTAR BERAU Efisiensi Anggaran Berdampak pada Pembinaan Atlet

Efisiensi Anggaran Berdampak pada Pembinaan Atlet

0
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Berau, Amiruddin.

BERAU – Kebijakan efisiensi anggaran yang diterapkan pemerintah turut berdampak pada sektor olahraga di Berau, khususnya terkait perjalanan dinas dan pembinaan atlet. Hal ini diakui langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Berau, Amiruddin.

Menurutnya, efisiensi anggaran ini berpengaruh jika atlet harus bertanding di luar daerah, seperti pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2025 yang rencananya akan berlangsung di Penajam Paser Utara (PPU).

“Ya, ada pengaruhnya efisiensi itu, terutama jika atlet harus bertanding di luar kota. Itu yang paling terasa,” ungkap Amiruddin.

Meski demikian, pihaknya bersama seluruh Dispora se-Kalimantan Timur akan menggelar rapat koordinasi guna membahas persiapan POPDA 2025.

Di sisi lain, Amiruddin juga mengingatkan bahwa pemetaan cabang olahraga (cabor) sangat mempengaruhi pemberian anggaran pembinaan. Dari 63 cabor yang terdaftar di Berau, hanya sekitar 20 cabor yang terbilang berprestasi dan berpotensi mendapatkan prioritas dalam alokasi dana pembinaan.

“Pemetaan cabor itu sebenarnya sudah ada. Dari 63 cabor, hanya sekitar 20-an yang benar-benar berprestasi,” jelasnya.

Beberapa cabor unggulan yang berpeluang mendapatkan perhatian lebih dalam pembinaan antara lain Judo, Layar, Taekwondo, dan Gulat.

Selain membahas POPDA, Dispora Berau juga mulai menyiapkan rencana untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun depan. Mengingat efisiensi anggaran, ada kemungkinan jumlah cabor yang diperlombakan akan dibatasi.

“Kemungkinan hanya beberapa cabor yang dipertandingkan, seperti yang sudah diterapkan di Sulawesi, di mana hanya ada sekitar 20 cabor yang diperlombakan,” tambahnya.

Menurutnya, Jika aturan tersebut diadaptasi di Kalimantan Timur, maka jumlah cabor yang berlaga di Porprov mendatang kemungkinan akan mengalami pengurangan.

“Hal ini dikarenakan penyesuaian terhadap kebijakan efisiensi anggaran yang saat ini diterapkan,” pungkasnya. (ril/dez)

Reporter: Aril Syahrulsyah
Editor: Dezwan

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version