TANJUNG REDEB – Cabang Olahraga (Cabor) Petanque Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kaltim 2022 baru saja dimulai, Senin (28/11/2022) di lapangan SMP 6 Tanjung Redeb.
Dalam pertandingan Cabor asal Prancis itu, Pelatih Petanque Berau, Fachrur Rozi menjelaskan, ada 9 kontingen yang memperebutkan 52 medali. Diantaranya 13 emas, 13 perak, dan 26 perunggu.
“Medali perunggu itu lebih banyak. Karena untuk juara 3 nya bersama,” terangnya.
Terkait Cabor Petanque sendiri, diterangkannya pertama kali masuk ke Kalimantan Timur pada perhelatan Porprov Kutai Timur (Kutim) 2012. “Jadi kita juga sosialisasikan Cabor Petanque kepada adik-adik disekolah. Caranya dengan membagikan bola besi untuk bermain,” tuturnya.
Dia memaparkan, Kabupaten Berau menerjunkan 12 atlet yang terdiri dari 6 putra dan 6 putri. Para atlet pun sudah melakukan berbagai persiapan untuk menunjukkan aksi terbaiknya dalam acara olahraga provinsi empat tahunan itu.
Kendati demikian, Rozi mengaku optimistis para atlet Bumi Batiwakkal dapat menjadi juara umum. Ditegaskannya, atlet Berau mampu membawa pulang 4 medali emas.
“Pokoknya target kita juara umum. Untuk atlet yang berprestasi, saya akan memberi reward secara pribadi,” pungkasnya. (Dez/AdvPorprov7)