Home SANGGAM SEPUTAR BERAU Pekerja Kayu Tewas Tertimpa Kayu Log di Teluk Bayur

Pekerja Kayu Tewas Tertimpa Kayu Log di Teluk Bayur

0
Proses evakuasi korban tertimpa kayu log di area Sungai Segah, Kampung Labanan Jaya, Kecamatan Teluk Bayur.

TANJUNG REDEB – Seorang pekerja kayu berinisial AWN tewas dalam kecelakaan kerja setelah tertimpa kayu log saat menyusun muatan di kapal tongkang di Kecamatan Teluk Bayur, Selasa (24/12/2024) pagi. Insiden tragis ini terjadi di area Sungai Segah, Kampung Labanan Jaya, tepatnya di lokasi PT Mahrdika.

Kapolsek Teluk Bayur, Iptu Alimuddin, mengonfirmasi kejadian tersebut. “Korban meninggal dunia di tempat kejadian,” ungkapnya saat dihubungi melalui telepon.

AWN yang bekerja sebagai Chip Officer diketahui sedang menyusun kayu log di tongkang milik PT Bahtera Sejahtera pada pukul 08.15 Wita. Namun, sekitar pukul 08.55 Wita, kayu log yang berada di bagian atas tiba-tiba longsor dan menimpa korban.

“Korban tidak sempat menyelamatkan diri, sehingga terjepit di antara tumpukan kayu log,” jelas Iptu Alimuddin.

Proses evakuasi korban memakan waktu hingga siang hari. Evakuasi selesai dilakukan sekitar pukul 13.00 Wita dengan melibatkan berbagai pihak.

“Jenazah rencananya langsung dibawa ke RSUD dr Abdul Rivai untuk penanganan lebih lanjut,” pungkasnya.

Pewarta : Muhammad Aril
Editor : Nicha R

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version