TANJUNG REDEB – Ketua Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong mendorong realisasi soal ketahanan pangan, menjelang masa jabatan kepala daerah.
Dia mengungkapkan, ada beberapa poin yang menjadi perhatian, yakni meningkatkan ketahanan masyarakat, menjamin infrastruktur dan tata ruang yang ramah lingkungan serta perekonomian peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan.
“Harus Komitmen untuk meningkatkan kinerja integritas dan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” ungkapnya.
Ditegaskannya, kebijakan merupakan tanggung jawab kewajiban masing-masing OPD. Jangan hanya pandai melaporkan, namun tidak ada pernah ke lapangan, untuk melihat hasilnya secara langsung.
“Pada kesempatan ini juga kami meminta perhatian khusus kepada pertanian, perkebunan dan perikanan untuk lebih ditingkatkan,” tuturnya.
Dirinya mengapresiasi pemerintah daerah, atas tercapainya universal jaminan kesehatan gratis untuk masyarakat Kabupaten Berau.
“Semua yang telah kami sampaikan dalam poin-poin di atas merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan,” bebernya.
Politikus Gerindra ini berharap, apa yang telah diputuskan dan akan kerjakan sudah sesuai dengan tanggung jawab harapan masyarakat Berau. “Untuk janji politik bupati, saya harap segera terealisasi. Jangan buat masyarakat menunggu,” tutup Peri. (adv/set)