spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ichsan: Perhatikan Kualitas Pengerjaan Infrastruktur


TANJUNG REDEB – Anggota DPRD Berau, M. Ichsan Rapi, menyoroti pentingnya menjaga kualitas dalam pembangunan infrastruktur di Kabupaten Berau.

Ia menegaskan bahwa proyek-proyek seperti pembangunan sarana umum, perbaikan jalan, dan fasilitas publik lainnya harus berkualitas agar berumur panjang dan tidak mudah rusak.

Daeng Iccang, sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa kualitas dalam pembangunan fisik sangat penting untuk menghindari perbaikan berulang.

“Jangan sampai bangunan yang dibangun tahun ini, sudah rusak tahun depan dan butuh perbaikan. Ini bukan hanya soal pemborosan anggaran, tapi juga mengganggu pelayanan publik. Pembangunan harus berkualitas agar tahan lama dan memberi manfaat jangka panjang bagi masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam mengawasi proyek serta peran kontraktor untuk menjalankan proyek sesuai standar.

“OPD harus tegas dalam pengawasan, dan kontraktor harus bekerja dengan tanggung jawab. Jangan hanya mengejar penyelesaian cepat atau keuntungan, tetapi perhatikan pula kualitasnya,” tambahnya.

Menurut Iccang, proyek tanpa standar kualitas hanya akan menimbulkan kerugian jangka panjang, baik dari segi anggaran maupun kenyamanan masyarakat.

Ia berharap pemerintah daerah lebih ketat dalam memilih rekanan kontraktor yang kompeten, agar proyek dilakukan oleh pihak yang berkomitmen terhadap kualitas.

Sebagai politisi Gerindra, ia berkomitmen untuk aktif dalam pengawasan melalui perannya di DPRD Berau.

Dengan pengawasan ketat dan komitmen bersama, diharapkan setiap proyek pembangunan di Berau dapat menghasilkan infrastruktur yang kuat, tahan lama, dan bermanfaat optimal bagi masyarakat. (adv/set)

BERITA POPULER