spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Elita Harap Keterlibatan Perempuan dalam Pilkakam

TANJUNG REDEB – Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina menginginkan adanya keterlibatan perempuan dalam pesta demokrasi tingkat kampung pada akhir oktober mendatang.

Ia mengaku sangat berharap ada perempuan dalam menduduki tata kelola pemerintahan tingkat kampung.

“Sejauh ini sangat jarang ada perempuan yang mau maju sebagai kepala kampung,” ungkapnya.

Menurutnya, mengenai hal tersebut harus ada sosialisasi yang mendalam oleh para petugas kampung.

Dirinya menambahkan terkait Pilkakam, petugas harus tegas dan jujur serta menjalankannya sesuai dengan Perda yang berlaku.

“Jangan ada money politik dalam pemilihan nanti. Teruntuk masyarakat, harus bijak dalam memilih pemimpin,” tegasnya.

Politikus Golkar ini berharap pemilihan kepala kampung nanti dapat berjalan kondusif dan melahirkan pemimpin yang baik.

“Saya harap pemimpin yang terpilih dapat mengemban amanah dengan baik dan memberikan kontribusi yang maksimal kepada masyarakatnya nanti,” tandasnya. (adv/set)

BERITA POPULER