BERAU – Sebanyak 1.462 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau dilantik dan diambil sumpah oleh Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas pada upacara yang digelar di halaman Kantor Bupati Berau, Senin (21/4/2025).
Dari total jumlah tersebut, 38 PPPK merupakan tenaga fungsional kesehatan, 306 tenaga fungsional guru, dan 1.118 lainnya merupakan tenaga fungsional teknis.
Dalam sambutannya, Bupati Sri berharap seluruh PPPK yang baru dilantik dapat menjalankan tugas dengan profesional dan loyalitas penuh kepada pimpinan.
“Pelantikan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk memberikan kepastian kepada tenaga non-ASN yang telah dinyatakan lolos pada seleksi tahap pertama,” ujar Bupati Sri.
Ia juga mendorong para PPPK yang baru dilantik untuk mendukung visi dan misi pemerintah dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, berwibawa, transparan, dan akuntabel.
“Saya pun menekankan baik itu kepada PPPK dan ASN yang mengabdi di Kabupaten Berau untuk memberikan kinerja dan pengabdian terbaik, serta melaksanakan amanah dengan sebaik-baiknya,” tuturnya.
Lebih lanjut, Bupati menegaskan pentingnya pengamalan core values ASN BerAKHLAK sebagai fondasi dalam bekerja, serta mengajak seluruh elemen pemerintahan untuk mendorong kemajuan Berau di berbagai sektor demi kesejahteraan masyarakat.
Kemudian, ia juga mengungkapkan bahwa saat ini masih terdapat 528 formasi PPPK yang dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan seleksi kompetensi PPPK tahap dua.
“Pemerintah daerah juga melakukan penataan terhadap PPPK paruh waktu yang tercatat di database BKN untuk diusahakan berstatus PPPK,” jelasnya.
Bupati pun mendorong jajaran Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Berau untuk bekerja lebih maksimal, memantau informasi terkini dari KemenPANRB, Kemendagri, BKN, serta terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait guna memberikan pendampingan kepada tenaga non-ASN di Bumi Batiwakkal.
“Lakukan kordinasi dengan perangkat terkait dan berikan pendampingan kepada tenaga non-ASN kita,” pungkasnya. (srn/dez)
Reporter: Sahruddin
Editor: Dezwan