spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bawaslu Pastikan Tidak Ada DPT “Hantu”

TANJUNG REDEB – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Berau, Budi Harianto menyampaikan apresiasi kepada jajaran PPK, PPS dan Pantarlih sehingga dapat menyelesaikan beberapa tahapan sampai rapat pleno terbuka DPT. Hal ini dalam rangka menjaga hak pilih untuk Pemilihan Kabupaten Berau Tahun 2024.

“Sekarang telah sampai pada tahapan Rekapitulasi dan Penetapan DPT Tingkat Kabupaten”, ungkapnya, Jumat (20/9/2024).

Rapat Pleno Terbuka disampaikan secara berurutan oleh PPK yang di mulai oleh PPK Batu Putih. Kemudian, dilanjutkan oleh PPK Biatan, dalam Rapat Pleno ini Panwaslu Kecamatan Biatan menyampaikan 4 nama yang telah meninggal dunia namun masih terdaftar di DPS.

“Jadi itu, bisa direkap ulang untuk memastikan tidak ada DPT “Hantu” kembali terjadi,” jelasnya.

Sementara itu, Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Kabupaten Berau, Natalis Lapang Wada dalam Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) 2024 Bawaslu Berau akan mengawal hak pilih sehingga tidak ada Daftar Pemilih Tetap (DPT) “Hantu”.

Dikatakannya, untuk mengawal hak pilih di Kabupaten Berau, Bawaslu Berau melaksanakan pencermatan untuk 13 kecamatan se-Kabupaten Berau melalui panwas kecamatan.

“Kita komitmen untuk mengawal hak pilih warga Berau”, tegas Natalis Lapang Wada.

Menindaklanjuti hal tersebut, dirinya menginstruksikan kepada Panwaslu Kecamatan memberikan saran perbaikan dan telah di TMS untuk dua nama. Namun, untuk dua nama lainnya belum dapat di-TMS kan dikarenakan dokumen pendukungnya yang belum ada.

“Melalui Panwaslu Biatan, Bawaslu Kabupaten Berau telah melayangkan Saran Perbaikan untuk empat nama tersebut dan telah ditindaklanjuti untuk dua nama, selebihnya menunggu dokumen akta kematian,” tandasnya.

Pewarta : Muhammad Aril
Editor : Nicha R

BERITA POPULER