TANJUNG REDEB – Pagelaran Maratua Jazz dinilai Anggota DPRD Berau, Dedy Okto Nooryanto sudah mendongkrak sektor pariwisata. Sehingga, dukungan selalu diberikan jajaran legislatif.
Dia mengungkapkan, event seperti Maratua Jazz harus lebih ditingkatkan lagi dan tidak hanya mengusung musik aliran jazz. “Perlu ada kegiatan serupa di setiap kecamatan yang memiliki objek wisata, agar mendorong pengembangan pariwisata setempat,” ungkapnya.
Lanjut Dedy Okto, dengan menggelar berbagai event yang mampu mengangkat sektor wisata, dampak positifnya akan menjadi magnet bagi wisatawan untuk berkunjung ke Bumi Batiwakkal.
“Kalau bisa bukan hanya datang setiap tahun, tapi bisa datang setiap saat karena telah kagum akan pesona wisata Berau,” ujarnya.
Dirinya juga menekankan, pentingnya pengembangan berbagai event selain Maratua Jazz, namun disajikan dengan lebih kreatif dan merata di setiap kecamatan, khususnya yang memiliki objek wisata.
Poltikus Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini menambahkan, salah satu potensi yang dapat dikembangkan adalah kebudayaan lokal yang beragam di Berau. Menurutnya, Disbudpar harus lebih kreatif dalam menciptakan program-program yang mampu menarik perhatian masyarakat lokal dan wisatawan.
“Kebudayaan kita bisa jadi daya tarik yang kuat. Disbudpar harus inovatif, tidak hanya mengandalkan satu jenis acara. Misal mau dongkrak wisata di Bidukbiduk, gelar kegiatan yang sesuai dengan potensi di Kecamatan itu, begitupun di kecamatan lain,” tutupnya. (adv/set)