spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Libur Lebaran, Kadisbudpar Berau Imbau Wisatawan Sadar Kebersihan

TANJUNG REDEB – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Berau saat ini sedang membenahi sarana dan prasarana (Sarpras) di beberapa objek wisata. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan keamanan wisatawan saat berlibur.

Kepala Disbudpar Berau, Ilyas Natsir juga mengimbau Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) untuk mengelola destinasi wisata agar terbebas dari sampah.

“Kami imbau Pokdarwis untuk menyiapkan tempat sampah yang memadai. Lalu juga mengedukasi pengunjung agar tidak membuang sampah sembarangan disekitar destinasi wisata,” ujar Ilyas, Rabu (19/4/2023).

Dirinya menyebut, dalam momen libur lebaran Idulfitri nanti lonjakan wisatawan akan terjadi. Maka dari itu, fokus utama Pokdarwis adalah menekankan kepada pengunjung untuk sadar akan menjaga kebersihan.

Ilyas menerangkan, Pokdarwis memiliki fungsi untuk menggali dan mengembangkan potensi yang ada ditempat wisata. Baik itu mengenai keunikannya maupun daya tarik yang dihasilkan.

“Kami juga sudah mengirim surat ke Pokdarwis untuk mempersiapkan keamanan, pelayanan hingga kebersihannya,” bebernya.

“Tujuannya agar lingkungan tempat wisata tetap terjaga, serta promosi dan penjelasan daya tarik wisata Kabupaten Berau dapat berjalan dengan baik,” tambahnya.

Kendati demikian, dirinya juga menyebut peran kepala kampung di destinasi wisata juga sangat penting, dengan menyediakan fasilitas penunjang seperti tempah sampah.

“Peran Pokdarwis bersama dengan aparat kampung ini sangat penting karena kami juga sudah serahkan tugas tersebut kepada mereka,” pungkasnya. (dew/dez)

BERITA POPULER