spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

PMI Non Prosedural Marak di Kaltara, DPD RI Tekankan Fungsi Pengawasan

TANJUNG SELOR – Persoalan Pekerja Migran Indonesia (PMI) non prosedural di Kaltara, tuai sorotan publik termasuk oleh anggota DPD RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kaltara, Herman beberapa waktu lalu.

Hal itu dia sampaikan kala melakukan kunjungan kerja di Disnakertrans Provinsi Kaltara, Jalan Rambutan Tanjung Selor.

Senator dari Kaltara ini menjelaskan persoalan PMI non prosedural di Kaltara, harus mendapatkan perhatian serius dari pemerintah daerah.

“Sebetulnya kita membahas terkait dengan persoalan PMI yang ada di Kaltara. Apalagi tujuan paling banyak itu ke Malaysia, cuman yang secara prosedural itu sedikit tetapi non prosedural itu yang banyak ke Malaysia,” kata Herman, kemarin.

Dia melanjutkan banyak kasus yang terjadi pada PMI ini, akan tetapi tidak terdata di PMI itu. “Itu aja tadi masalah krusial yang menjadi fokus pembahasan kita,” tuturnya.

DPD Kaltara menyoroti soal pendataan PMI yang prosedural dan non prosedural harus jadi perhatian. Karena hampir sebagian besar PMI non prosedural paling banyak ditemukan dan jadi momok masalah yang belum terselesaikan.

“Kita berharap semua PMI kita yang masuk ke Malaysia ini masuk dalam prosedural itu. Biar, kalau ada apa-apa disana dapat diketahui. Mengingat banyak kejadian PMI yang meninggal dan sakit tapi tidak terdata,” tukasnya.

Herman mendorong peran pengawasan dari pemerintah daerah terhadap PMI non prosedural ini, khususnya lewat jalur masuknya PMI non prosedural itu. “Dan itu kita pikir yang paling penting,” tutupnya.(*)

Penulis: Martinus
Editor: Yusva Alam

BERITA POPULER