spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Disdukcapil Berau Siap Berikan Layanan di Mal Pelayanan Publik

BERAU – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Berau menjadi instansi pertama yang merespons keberadaan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Berau. Saat ini, petugas serta jenis layanan yang akan diberikan di pusat pelayanan terpadu tersebut tengah dipersiapkan.

Kepala Disdukcapil Berau, David Pamuji, mengungkapkan bahwa pihaknya langsung bergerak cepat setelah menerima edaran dari Bupati Berau terkait kehadiran MPP. Hanya dalam dua hari, tim koordinasi telah diturunkan untuk berkoordinasi dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) guna melihat fasilitas booth pelayanan yang disediakan.

“Setelah ada instruksi dari Bupati, kami langsung menurunkan tim untuk meninjau lokasi MPP yang ada di lantai satu kantor DPMPTSP di Jalan Murjani I, Tanjung Redeb,” ujarnya.

Setelah peninjauan tersebut, Disdukcapil menentukan jenis layanan yang akan tersedia di MPP. Mengingat sistem administrasi kependudukan saat ini telah berbasis digital dan didukung jaringan internet dari DPMPTSP, layanan yang akan diberikan meliputi pencetakan KTP elektronik (e-KTP) dan Kartu Identitas Anak (KIA).

“Untuk perekaman data tidak dilakukan di MPP, karena selain bisa dilakukan di kantor Disdukcapil, saat ini setiap kecamatan sudah memiliki fasilitas perekaman sendiri,” ungkapnya.

“Jadi, jika ada masyarakat yang kehilangan KTP atau KIA, mereka bisa langsung datang ke MPP untuk mencetak ulang kartu tanpa perlu ke kantor Disdukcapil,” tambahnya.

Selain layanan pencetakan dokumen kependudukan, Disdukcapil juga akan menyediakan layanan Identitas Kependudukan Digital (IKD) di booth MPP. Untuk mendukung operasional layanan, Disdukcapil menugaskan dua petugas yang masing-masing bertugas melayani masyarakat dan mengeksekusi sistem.

“Peralatan sudah kami siapkan, tinggal menunggu instruksi resmi dari DPMPTSP mengenai kapan layanan ini mulai beroperasi,” tutupnya. (ril/dez)

Reporter: Aril Syahrulsyah
Editor: Dezwan

BERITA POPULER